SOLOPOS.COM - Sun Star Motor meraih tiga penghargaan melalui produk yang dijual, yakni Mitsubishi Pajero, Mitsubishi Xpander Cross, dan Mitsubishi L300 di ajang SBBI Awards 2024, yang digelar di Hotel Alila Solo, Kamis (20/6/2024).(Tim Solopos.com)

Solopos.com, SOLO — Sun Star Motor merupakan dealer Mitsubishi yang telah melakukan transformasi digital sejak 2011 silam. Sejak saat itu, Perusahaan terus berupaya untuk mengelola platform digital untuk mendukung bisnis yang dijalankan. Pada ajang SBBI (Solo Best Brand & Innovation  Awards) 2024, Sun Star Motor meraih tiga penghargaan melalui produk yang dijual, yakni Mitsubishi Pajero, Mitsubishi Xpander Cross, dan Mitsubishi L300.

Branch Manager Sun Star Motor Solo, Sumawan Artanto, mengatakan jika ditanya keseriusan dari perusahaan dalam mengelola platform digital untuk mendukung bisnis, Sun Star Motor sangat serius. Terbukti sejak 2010-2011 perusahaan tersebut telah memanfaatkan platform digital untuk melayani konsumen.

Promosi NeutraDC da KBRI Singapura Gelar Diskusi Panel Kebijakan Pelindungan Data

“Jadi kami ada platform namanya MMID [My Mitsubishi Motors ID]. Dengan platform itu, ketika konsumen ingin beli mobil, termasuk untuk servis gratis, untuk apa pun, sudah dilakukan secara paperless,” kata dia, di sela acara SBBI Awards 2024 di Hotel Alila Solo, Kamis (20/6/2024).

Selain ini saat ini perusahaan juga aktif memanfaatkan media sosial untuk kebutuhan bisnis. Bahkan para karyawan di bagian penjualan juga diwajibkan memiliki media sosial menunjang aktivitas bisnis.

“Pengaruh penggunaan platform digital untuk pertumbuhan bisnis, yang jelas kami jadi lebih relevan dengan perkembangan zaman, tidak tertinggal dan bisa mengikuti perkembangan zaman,” lanjut dia.

Bangga

Sebagai upaya untuk menjaga hubungan dengan pasar melalui platform digital, saat ini perusahaan memanfaatkan konten yang bisa dilihat masyarakat melalui media sosial yang dikelola. Bahkan menurutnya, dari Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) pun diwajibkan untuk menggunggah konten baik berupa video atau yang lain, yang berkaitan dengan aktivitas binsis di media sosial maupun Youtube.

“Jadi setiap cabang yang ada diwajibkan untuk mengunggah [konten] terkait aktivitas bisnis,” lanjut dia. Dengan konten tersebut diharapkan masayarakat bisa lebih mengenal brand yang dikelola perusahaan.

Hal itu juga menjadi upaya untuk membangun citra positif brand. Selain mengunggah video, juga ada unggahan mengenai tanggapan dari para konsumen yang ditampilkan secara jujur.

Sun Star Motor meraih tiga penghargaan melalui produk yang dijual, yakni Mitsubishi Pajero, Mitsubishi Xpander Cross, dan Mitsubishi L300 di ajang SBBI Awards 2024, yang digelar di Hotel Alila Solo, Kamis (20/6/2024).(Tim Solopos.com)
Sun Star Motor meraih tiga penghargaan melalui produk yang dijual, yakni Mitsubishi Pajero, Mitsubishi Xpander Cross, dan Mitsubishi L300 di ajang SBBI Awards 2024, yang digelar di Hotel Alila Solo, Kamis (20/6/2024).(Tim Solopos.com)

Sementara untuk mengelola sentimen negatif, pihaknya berupaya untuk memberikan respons baik untuk setiap komplain yang masuk. Meskipun menurutnya, komplain yang masuk tidak banyak dan kalaupun ada sifatnya minor. “Tentu kami respons saat itu juga. Kami punya tim khusus untuk mengelola komplain itu,” lanjut dia.

Terkait penghargaan yang diterimanya dari SBBI Awards 2024, pihaknya menyampaikan banyak terima kasih atas kepercayaan yang diberikan baik dari para konsumen maupun Solopos Media Group.

“Kami bangga sampai saat ini brand kami masih dipercaya dan diterima masyarakat. Terlebih sekelas Solopos masih memberikan awarding ini pada kami. Artinya produk kami masih diterima masyarakat. Kami terima kasih untuk itu,” kata dia.

Untuk selanjutnya pihaknya akan berupaya untuk terus menjaga kepercayaan tersebut, sehingga masyarakat pun tidak lari ke brand lain.

Kemudian mengenai survei SBBI Awards 2024 yang berbasis digital, menurutnya untuk saat ini harusnya memang sudah tidak perlu dilakukan dengan pola konvensional. Sebab konsumen pun, khususnya konsumen Mitsubishi di Sun Star Motor juga sudah terbiasa menggunakan platform digital.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya