SOLOPOS.COM - Transaksi di salah satu tenant di event Oriental Food Festival bertajuk China Town di Solo Grand Mall, Kamis (8/2/2024). (Solopos.com/Galih Aprilia Wibowo)

Solopos.com, SOLO—Memeriahkan Tahun Baru Imlek, Solo Grand Mall menyelenggarakan Oriental Food Festival bertajuk China Town yang digelar mulai Kamis (8/2/2024) di atrium dan area indoor lobby barat.

Festival menyambut Imlek di Solo Grand Mall ini menghadirkan berbagai hidangan dari belasan tenant produk halal dan enam brand tenant produk mengandung lard dan pork.

Promosi Kinerja Positif, Telkom Raup Pendapatan Konsolidasi Rp149,2 Triliun pada 2023

Public Relations Solo Grand Mall, Irenika Kusumaningrum, menjelaskan beberapa tenant didatangkan dari luar kota.

“Gelaran China Town dari penyelenggara XO Production ini baru pertama di Solo dan juga Solo Grand Mall. Kami mengundang seluruh masyarakat dengan antusiasme yang baik di suasana Imlek ini untuk bisa mampir menjelajahi berbagai varian kuliner dan menyaksikan berbagai atraksi kesenian unik Tiongkok,” ujar Irenika beberapa waktu lalu. 

Untuk memastikan kenyamanan pengunjung, Solo Grand Mall tetap mengatur venue dengan memisahkan antara tenant halal dan mengandung lard dan pork.

Area atrium Solo Grand Mall akan dikhususkan bagi produk makanan dan minuman halal, sedangkan area indoor sisi lobby barat untuk produk kuliner kategori mengandung lard dan pork. Masing-masing tenant juga memberikan label yang jelas. 

“Kami ingin menegaskan bahwa venue tenant halal dan nonhalal telah dipisahkan dengan jelas, sehingga pengunjung atau masyarakat tidak perlu khawatir tentang campuran atau kontaminasi antara dua kategori tersebut,” lanjut Irenika.

Selain aneka ragam kuliner, ada pula tiga kali pertunjukan barongsai di tanggal 8 Februari 2024, 14 Februari 2024, dan 18 Februari 2024.

Ada juga penampilan Ghuzengatau siter tradisional Tiongkok pada 13 Februari 2024 dan juga atraksi Bian Lian yang menampilkan pertunjukan tari mengubah topeng dengan cepat/fast mask-changing di tanggal 11-12 Februari 2024.

“Kegiatan ini bukan hanya tentang makanan, tetapi juga memberikan wawasan budaya Tiongkok yang kaya. China Town di Solo Grand Mall menciptakan suasana yang meriah di Imlek tahun ini sebagai ajang mengeksplorasi keindahan kuliner dan seni tradisional Tiongkok,” terang Irenika.

Penanggung Jawab China Town, Roy, saat ditemui Solopos.com, Kamis, menguraikan pihaknya telah menggelar festival serupa di berbagai daerah lainnya. Misalnya di Semarang dan Yogyakarta yang rata-rata per hari mampu menyedot 2.000 pengunjung. Sedikitnya ada 19 tenant kuliner dan aksesori yang dia siapkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya