SOLOPOS.COM - Tahun ini Laras Asri Resort & Spa Salatiga memilih bahan daur ulang berupa limbah kayu untuk membuat pohon Natal.(Istimewa)

Solopos.com, SOLO – Natal berasal dari Bahasa Portugis yang berarti kelahiran dan sesuai dengan namanya, di momen inilah umat Kristiani merayakan kelahiran Sang Juru Selamat yang jatuh pada 25 Desember setiap tahun.

Pohon Natal merupakan salah satu dekorasi diyakini wajib untuk dipasang sehingga dapat memberikan semangat bagi umat yang merayakan. Ritual pamasangan pohon Natal biasanya dihiasi dengan ornamen baik lampu, karangan bunga, boneka-boneka kecil, dan benda apapun yang bernuansa Natal.  Tahun ini Laras Asri Resort & Spa Salatiga memilih bahan daur ulang berupa limbah kayu untuk membuat pohon Natal.

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Bahan dasar ini dikumpulkan dan kemudian disterilkan dan dibentuk menyerupai pohon Natal dengan kurun waktu selama 5 pekan ini mencapai tinggi 3,1 meter.

“Natal kali ini disambut dengan upaya menjaga lingkungan. Mendaur ulang limbah kayu dan merangkainya menjadi pohon natal yang indah. Kami memilih limbah kayu, karena kayu kokoh, memberikan makna agar kita selalu kokoh dan tidak mudah menyerah dalam kondisi apapun, dan menikmati setiap proses yang dilalui dengan bersabar,” ujar Executive Housekeeping Laras Asri Resort & Spa Salatiga, D Mia dalam keterangan tertulis.

Menikmati pergantian tahun 2023 dan memasuki awal 2024, Laras Asri Resort & Spa ingin menemani para tamu dengan menghadirkan beberapa promo Makanan yang khusus di sajikan untuk menemani hari anda bersama keluarga tercinta. Menu dengan tema Internasional di buat khusus untuk memenuhi permintaan para tamu yang ingin mencicipi masakan dari beberapa negara. Chicken Gochujang yang memiliki cita rasa pedas manis ala korea yang mampu menambah selera makan anda.

“Selain itu, kami juga menghadirkan menu makanan yang bertemakan Indonesia seperti Empek Empek. Menu ini diolah dari Ikan tengiri yang segar dan di sajikan dengan kuah cuka yang mampu meningkatkan selera makan anda. Cukup dengan mengeluarkan uang Rp199.000/net/pax para tamu sudah dapat memesan dan menikmati special Promo menu kami,” ujarnya.

Untuk merayakan liburan Natal, lanjut Mia, Laras Asri Resort & Spa Salatiga juga menawarkan Christmas Package mulai 24 Desember dengan banderol harga mulai dari Rp800.000 net per kamar sudah termasuk sarapan dan makan malam untuk 2 orang.

Sedangkan untuk memeriahkan malam pergantian tahun Laras Asri Resort & Spa Salatiga meluncurkan New Year Package yang di mulai dengan harga Rp840.000 net per kamar, para tamu dapat menginap pada 31 Desember dan dapat menikmati gala dinner untuk menyambut tahun baru termasuk breakfast di hari pertama tahun 2024. Tamu dapat langsung datang untuk reservasi atau menghubungi Laras Asri Resort & Spa Salatiga di (0298)312222.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya