Bisnis
Selasa, 23 Januari 2024 - 18:14 WIB

Pajak Hiburan Jadi Perhatian Pasar, IHSG Ditutup Menghijau

Newswire  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Ilustrasi/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA  — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (23/1/2024) sore ditutup menguat dipimpin oleh saham-saham sektor barang baku (basic consumer).

IHSG ditutup menguat 8,30 poin atau 0,11 persen ke posisi 7.256,23. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 1,59 poin atau 0,16 persen ke posisi 971,77.

Advertisement

“Bursa regional Asia cenderung menguat menyusul pemerintah China yang berkomitmen akan menstabilkan pasar modal,” sebut Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Selasa seperti dilansir Antaranews.

Perdana Menteri China Li Qiang memimpin rapat kabinet pada Senin (22/1/2024), dimana para pejabat mengatakan akan meningkatkan suntikan dana jangka menengah dan panjang di pasar modal untuk mendukung stabilitas dan mendorong pembangunan yang sehat.

Advertisement

Perdana Menteri China Li Qiang memimpin rapat kabinet pada Senin (22/1/2024), dimana para pejabat mengatakan akan meningkatkan suntikan dana jangka menengah dan panjang di pasar modal untuk mendukung stabilitas dan mendorong pembangunan yang sehat.

Selain itu, pasar juga mencermati rilis Bank of Japan yang mempertahankan kebijakan moneter ultra-longgarnya pada pertemuan pertamanya tahun ini, atau sesuai dengan ekspektasi.

BOJ mempertahankan suku bunga utama jangka pendeknya di minus 0,1 persen dan mempertahankan batas atas 1 persen pada imbal hasil obligasi pemerintah Jepang bertenor 10 tahun.

Advertisement

Dari dalam negeri, polemik pajak hiburan tampaknya masih menjadi perhatian pasar, dimana sebelumnya pemerintah akan memberikan insentif pajak, namun demikian pelaku usaha masih keberatan.

Pasar khawatir dengan tarif pajak tinggi akan menekan sektor dan akan berdampak pada menurunnya pendapatan serta pengurangan pegawai.

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan pihaknya siap menghadapi sidang Mahkamah Konstitusi terkait gugatan dari asosiasi hiburan terkait aturan pajak hiburan yang sebesar 40 – 75 persen.

Advertisement

Dibuka menguat, IHSG betah di teritori positif sampai penutupan sesi pertama perdagangan saham. Pada sesi kedua, IHSG masih betah di zona hijau hingga penutupan perdagangan saham.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, satu sektor meningkat yaitu sektor barang baku yang meningkat sebesar 0,20 persen.

Sedangkan sembilan sektor turun yaitu sektor transportasi & logistik turun paling dalam minus sebesar 1,98 persen, diikuti sektor industri dan sektor properti yang masing-masing turun sebesar 1,39 persen dan 1,16 persen.

Advertisement

Saham-saham yang mengalami penguatan terbesar yaitu BABY, SSMS, TPIA, KOKA, dan PTRO. Sedangkan saham-saham yang mengalami pelemahan terbesar yakni CGAS, HUMI, MAYA, GRIA dan NICE.

Frekuensi perdagangan saham tercatat sebanyak 1.239.322 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 15,61 miliar lembar saham senilai Rp10,08 triliun. Sebanyak 156 saham naik, 379 saham menurun, dan 229 tidak bergerak nilainya.

Bursa saham regional Asia Selasa sore ini antara lain, indeks Nikkei melemah 29,29 poin atau 0,08 persen ke 36.517,60, indeks Hang Seng menguat 392,80 poin atau 2,63 persen ke 15.353,98, indeks Shanghai menguat 14,64 poin atau 0,53 persen ke 2.770,98, dan indeks Strait Times melemah 13,87 poin atau 0,44 persen ke 3.135,25.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif