SOLOPOS.COM - Perwakilan dari Rotary Club yang ada di District 3420 Indonesia mengikuti kegiatan Vibrant Club Workshop, di Hotel Solo Paragon, Sabtu (4/11/2023).(Solopos/Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, SOLO — Rotary District 3420 menggelar Vibrant Club Workshop di Solo, Sabtu (4/11/2023). Acara tersebut diikuti oleh perwakilan seluruh Rotary Club yang ada di wilayah district tersebut.

District Governor Rotary International District 3420 Indonesia periode 2023-2024, Romy Junardy, menyampaikan di District Rotary, ada kewajiban untuk menyelenggarakan beberapa seminar atau pelatihan yang tujuannya adalah untuk melatih jiwa kepemimpinan, serta kemampuan menjalankan organisasi agar menjadi baik.

Promosi Telkom Apresiasi Wahyu, Warrior Telkom Akses yang Viral karena Bantu Petani

“Ini [Vibrant Club Workshop] merupakan kegiatan terpenting yang ada di dalamnya,” kata dia saat ditemui di lokasi Vibrant Club Workshop, di Hotel Solo Paragon, Sabtu (4/11/2023).

Dia menjelaskan acara tersebut juga sebagai wadah untuk mengevaluasi berbagai kegiatan atau program yang telah dijalankan di setiap Rotary Club selama empat bulan terakhir.

Dijelaskan, jika periode satu tahun Rotary dimulai bulan Juli dan berakhir pada Juni di tahun berikutnya. Biasanya sebelum mengawali periode tersebut, telah dilakukan berbagai pelatihan. Kemudian saat ini Rotary telah menjalani periode 2023-2024 selama empat bulan.

“Jadi kami sudah sudah empat bulan ini mengimplementasikan apa yang sudah kami pelajari sebelumnya. Kemudian ini adalah untuk mengevaluasi apakah yang sudah dipelajari itu dikerjakan atau tidak,” jelas dia.

Disebutkan bahwa Vibrant Club Workshop tersebut sekaligus untuk menganalisa kinerja masing-masing club yang ada di dalam satu distrik. Diharapkan dari kegiatan yang dilakukan di setiap club memiliki progres di setiap tahunnya. Jika kinerjanya baik, maka akan ada award untuk club. Disebutkan saat ini ada 61 Rotary Club di District 3420 Indonesia. Dia juga mengatakan jika evaluasi bukan hanya dilakukan sekali, namun akan berlanjut hingga akhir periode.

Sementara itu President Rotary Club Soloraya, Kristin Susana, mengatakan dalam setiap periode tahun, setiap Rotary Club akan menampilkan kinerja terbaiknya. Kemudian akan ada penilaian yang ditindaklanjuti dengan pemberian award yang akan disampaikan di akhir periode.

Dia mengatakan untuk Rotary Club Soloraya, sejauh ini sudah menyelenggarakan berbagai program. “Untuk club kami sudah ada donor darah, membantu anak-anak yang kekurangan gizi, penghijauan, program pembuatan sumur bor untuk membantu masyarakat yang kesulitan air bersih dan lainnya,” kata dia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya