SOLOPOS.COM - Menteri BUMN, Erick Thohir (Solopos Dok)

Solopoos.com, SOLO — Menteri BUMN Erick Thohir, memiliki tips menarik untuk para pelamar kerja. Hal itu disampaikan dalam sebuah video reels yang diunggah di akun Instagram @erickthohir.

Diberitakan sebelumnya, Kementerian BUMN kembali membuka Rekrutmen Bersama BUMN. Informasi tersebut diumumkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir via akun Instagram resmi pada Rabu (12/4/2023).

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Sementara pada unggahan lain, yakni pada video reels, Erick Thohir juga memberikan tips bagi pelamar kerja di BUMN yang berhasil masuk tahap wawancara.

Pada video tersebut menampilkan sosok Erick yang sedang berhadapan dengan seorang laki-laki. Kepada Erick, laki-laki tersebut menanyakan apakah Erick memiliki tips ampuh ketika seseorang dipanggil wawancara kerja di BUMN.

Erick pun menjawab pertanyaan itu dengan memberikan gambaran bahwa biasanya di akhir wawancara, pihak yang mewawancarai tersebut akan menanyakan kepada pihak yang diwawancarai, mengenai apakah ada hal lain yang akan ditanyakan. Setelah itu Erick pun menyarankan untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan jawaban khusus.

“Coba kamu jawab begini, kalau saya dapat kesempatan untuk bergabung di sini, kira-kira apa saja yang perlu saya lakukan agar perusahaan merasa kalau mempekerjakan saya adalah sebuah keputusan yang baik,” jelas Erick dalam video tersebut.

Menurut Erick jawaban yang sebenarnya juga menjadi pertanyaan balik untuk pihak yang mewawancarai itu bukan hanya untuk memancing informasi mengenai skill apa yang perlu dikembangkan untuk pekerjaan yang dilamarnya.

Lebih dari itu, pertanyaan yang dicontohkan Erick bisa memberikan dampak atau efek unik untuk pelamar kerja yang diwawancara.

“Jadi saat kamu tanya pertanyaan seperti itu, orang yang interview kamu akan memvisualisasikan kamu yang sedang bekerja dalam perusahaannya,” kata dia.

Menurut Erick, hal itu bisa memberikan keuntungan yang lebih bagi pihak yang diwawancara dibandingkan pelamar yang lain. “Karena kamu memposisikan diri kamu sebagai opsi yang terbaik,” lanjut Erick.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya