SOLOPOS.COM - Penumpang pesawat yang tiba di pintu kedatangan Bandara Adi Soemarmo Solo pada Rabu (15/3/2023).(Solopos.com/Gigih Windar Pratama).

Solopos.com, SOLO — Puncak arus balik Lebaran 1444 H di Bandara Adi Soemarmo diprediksi terjadi pada Selasa (25/4/2023). Pergerakan penumpang diperkirakan menembus 6.200 orang pada Selasa.
Masa cuti bersama Lebaran berakhir pada Selasa. Para aparatur sipil negara (ASN) dan karyawan perusahaan harus kembali bekerja pada Rabu (26/4/2023). Mereka diperkirakan menempuh perjalanan untuk pulang ke daerah perantauan menggunakan pesawat pada Selasa.
Legal Compliance and Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I, Gerrie Razzaq mengatakan puncak arus balik diperkirakan pada Selasa seiring berakhirnya masa cuti bersama Lebaran.
“Estimasi pergerakan penumpang mencapai 6.200 penumpang pada hari ini [Selasa]. Kalau prediksi ini benar,  berarti jumlah penumpang paling tinggi sepanjang 2023,” kata dia, Selasa.
Gerrie menyebut pergerakan penumpang sempat turun saat Lebaran. Kemudian, trafik penumpang kembali mengalami peningkatan pada Senin (24/4/2023).
Sebagian besar penumpang menggunakan pesawat dengan tujuan Jakarta baik Bandara Internasional Soekarno Hatta dan Bandara Halim Perdanakusuma.
Namun banyak pula penumpang pesawat dengan tujuan Bandara Ngurah Rai, Denpasar. “Terutama tujuan Jakarta yang paling banyak. Ini gelombang arus balik Lebaran karena para pegawai sudah masuk kerja pada besok hari,” papar dia.
Lonjakan penumpang berimbas pada peningkatan pergerakan penumpang hingga 100 persen. Gerrie memprediksi pergerakan penumpang dan pesawat terus meningkat selama pekan ini. “Mungkin ada juga pemudik yang pulang ke daerah perantauan pada akhir pekan,” papar dia.

Promosi Telkom Apresiasi Wahyu, Warrior Telkom Akses yang Viral karena Bantu Petani

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya