Bisnis
Rabu, 20 Desember 2023 - 18:31 WIB

Petugas Gabungan Lakukan Ramp Check di Terminal Tirtonadi, 2 Bus Kena Tilang

Galih Aprilia Wibowo  /  Ika Yuniati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas gabungan mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan dalam kegiatan ramp check yang digelar oleh Terminal Tipe A Tirtonadi bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Tengah (Jateng) dan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Jateng, pada Rabu (20/12/2023). (Solopos.com/Galih Aprilia Wibowo)

Solopos.com, SOLO — Sebanyak dua bus Angkutan Antarkota Dalam Provinsi (AKDP) terkena tilang dalam kegiatan ramp check  yang diadakan Terminal Tipe A Tirtonadi bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Tengah (Jateng) dan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Jateng, pada Rabu (20/12/2023).

Salah satu cara untuk mengurangi risiko kecelakaan dalam transportasi publik ini diadakan dalam rangka pengamanan mudik Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

Advertisement

Berdasarkan pantauan Solopos.com, petugas gabungan satu per satu mengecek kondisi unit bus yang lewat baik bus AKDP dan Angkutan Antarkota Antarprovinsi (AKAP).

Petugas mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan, kemudian kondisi fisik bus. Misalnya klakson, wiper, ban, dan lain-lain. Selain itu, sopir bus melakukan pemeriksaan kesehatan.

Advertisement

Petugas mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan, kemudian kondisi fisik bus. Misalnya klakson, wiper, ban, dan lain-lain. Selain itu, sopir bus melakukan pemeriksaan kesehatan.

Pengawas Satuan Pelayanan (Wassatpel) Terminal Tipe A Tirtonadi, Bandiyono bertindak tegas terhadap bus yang tidak lolos ramp check. Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi calon penumpang yang akan melakukan perjalanan mudik Nataru.

“Dari total 70 bus yang kami periksa ada dua temuan pelanggaran administrasi dari dua PO [perusahaan otobus] dan kami lakukan penilangan,” terang dia kepada awak media.

Advertisement

Secara umum, Terminal Tirtonadi siap menerima kedatangan arus pemudik dari berbagai kota di Pulau Jawa.

Kasi Sarana dan Angkutan Jalan, Sungai Danau Penyeberangan, BPTD Kelas II Jateng, Tofan Muis menjelaskan ramp check dan posko mudik Nataru diadakan di semua Terminal Tipe A di seluruh Jateng.

Selain itu, ada juga tim monitoring yang akan bergerak di kawasan-kawasan pariwisata.

Advertisement

“Selain itu kaki juga mengadakan Posko Taktis di kawasan Kali Kangkung dan beberapa titik yang kami perkirakan bakal terjadi kemacetan,” ujar dia.

Tofan menambahkan, kondisi angkutan umum di Jateng masih cukup tersedia dan fasilitas terminal juga telah disiapkan dengan baik dan bangunan baru.

“Fasilitas di terminal kami siapkan, seperti Terminal Tingkir yang baru saja diresmikan, dan terminal Purworejo yang juga akan diresmikan dalam waktu dekat. Untuk angkutan bus sendiri di Jateng masih mencukupi. Kami belum mengeluarkan surat izin insidentil untuk penambahan armada, jadi saya kira masih cukup untuk angkutannya,” pungkasnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif