SOLOPOS.COM - Ilustrasi pesawat Lion Air. (lionair.co.id).

Solopos.com, SOLO – Ketua Persaudaraan Pengusaha Biro Umrah dan Haji Indonesia (Perpuhi), Her Suprabu, menyebut rute penerbangan Lion Air dari Solo menuju Arab Saudi bukan penerbangan reguler melainkan carter.

Ia menjelaskan sudah pernah ada penerbangan carter Solo-Arab Saudi namun hanya berlangsung satu bulan, sebelum akhirnya rute tersebut ditutup. “Sampai saat ini Bandarai Adi Soemarmo belum buka penerbangan internasional, memang Lion Air sudah pernah ada rencana carter terjadwal via Solo-Madinah awalnya. Tapi akhirnya berubah jadi Solo-Jeddah dan itu tidak semua jalan,” ujarnya kepada Solopos.com, Selasa (5/9/2023).

Promosi Telkom Apresiasi Wahyu, Warrior Telkom Akses yang Viral karena Bantu Petani

Her Suprabu juga menyebut sudah mendapatkan informasi dari Lion Air mengenai rencana pembukaan rute Solo-Arab Saudi tersebut. Namun, ia menegaskan, langkah Lion Air terlalu berani untuk membuka tiga rute penerbangan di Jawa Tengah secara bersamaan.

“Infonya jalan yang wholeseller NQH tour tapi yang dream tour di-cancel. Dan Lion Air via Jogja dan Semarang juga hanya jalan satu bulan dan sudah off. Lion Air terlalu berani buka di tiga kota bersamaan,” kata dia.

Ia menyebut, jika penerbangan umrah berbeda dengan jadwal carter dikhawatirkan dialihkan ke rute lain atau bahkan ditunda. “Jadi belum reguler, makanya kalau tidak penuh kadang tidak terbang atau dipindah ke rute lain. Kalau sudah reguler kan lebih pasti selalu terbang meskipun enggak full. Kalau carter enggak penuh jadinya rugi,” tambahnya.

Ia juga menyebut, peminat umrah saat ini sedang menurun. “Memang September selalu agak turun jumlahnya, semoga nanti kalau masuk November, Desember sudah ada peningkatan lagi,” ulasnya.

Sedangkan dalam rilis yang diterima Solopos.com, Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group mengumumkan penerbangan langsung (nonstop) dari Solo ke Saudi Arabia, dimulai Sabtu (9/9/2023). Ini menjadi kabar gembira bagi masyarakat Solo dan wilayah sekitarnya.

Solo dan Bandar Udara Internasional Adi Soemarmo di Boyolali dapat dijangkau secara mudah oleh masyarakat dari berbagai wilayah di Jawa Tengah dan sekitarnya, sehingga menjadi lokasi strategis penerbangan umrah. Dukungan dan kerja sama dari semua pihak yang terlibat, Lion Air senantiasa memberikan pengalaman perjalanan terbaik kepada para jamaah umrah dan wisatawan pada musim panas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya