SOLOPOS.COM - Ilustrasi mencuci tangan (Sumber: Freepik.com)

Solopos.com, SOLO — Meski Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kota Solo telah masuk level 2, pemantauan protokol kesehatan (prokes) di pasar tradisional terus dilakukan.

Di Pasar Nusukan, ronda masker masih dilakukan di setiap harinya. Berdasarkan pantauan Solopos.com, Kamis (14/10/2021) pagi, terlihat tiga petugas keamanan pasar berkeliling pasar dengan menabuh kentongan.

Promosi Telkom Dukung Pemulihan 82,1 Hektare Lahan Kritis melalui Reboisasi

Sambil menabuh kentongan, mereka juga mengingatkan penjual maupun pengunjung pasar yang tidak memakai masker untuk memakai masker.

Sementara pada Kamis pagi itu, para pengunjung pasar terlihat mengenakan masker. Begitu juga dengan para pedagang. Hanya ada beberapa yang posisi maskernya tidak benar, kemudian diimbau untuk mengenakan masker secara benar.

Baca Juga: Sempat Sentuh Rp1.000 Triliun, Restrukturisasi Kredit Kini Melandai

Menurut Kepala Pasar Nusukan, Giyarto, mengatakan hingga saat ini kegiatan ronda masker masih dilakukan secara rutin di Pasar Nusukan.

“Setiap pagi dan siang, kami sampaikan ke warga pasar untuk menjalankan prokes. Kami lakukan dengan pengeras suara, ada juga petugas yang keliling melalaui kegiatan ronda masker,” kata dia kepada Solopos.com, Kamis (14/10/2021).

Menurutnya, meski saat ini PPKM sudah turun ke level 2, penerapan protokol kesehatan harus tetap dilakukan untuk mengantisipasi penularan Covid-19. Dengan begitu, masyarakat, termasuk warga pasar tidak abai terhadap protokol kesehatan.

Baca Juga: SGS 2021, Begini Cara Panitia Pastikan Transaksi Jalan Sesuai Prokes

Di sisi lain dia menyampaikan untuk saat ini tingkat kesadaran masyarakat di pasar untuk menerapkan protokol kesehatan sudah baik.

Setiap warga yang memasuki pasar sudah sadar untuk mengenakan masker. Selain masker, penerapan prokes lainnya juga terus diedukasikan dan dipantau. Seperti menghindari kerumunan rajin mencuci tangan dan sebgainya.

Salah satu pedagang di pasar tersebut, Didik, mengatakan sejauh ini semua pedagang di Pasar Nusukan sudah menerapkan protokol kesehatan.

“Protokol kesehatan masih jalan saat ini. Ronda masker juga masih dilakukan,” kata dia. Dia berharap ke depan dengan mulai adanya pelonggaran aktivitas masyarakat, ekonomi kembali bergeliat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya