SOLOPOS.COM - Ilustrasi kartu NPWP. (pajakonline.com)

Solopos.com, JAKARTA–Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan Suryo Utomo menjelaskan bahwa saat ini pemilik NPWP masih sekitar 45 juta orang.

Jumlahnya terbilang kecil dibandingkan dengan penduduk Indonesia yang berada di atas 270 juta orang.

Promosi Telkom dan Scala Jepang Dorong Inovasi Pertanian demi Keberlanjutan Pangan

“Kami tidak menafikan bahwa NPWP sifatnya masih keluarga [pada umumnya satu keluarga hanya memiliki satu NPWP, misalnya dari kepala keluarga], sehingga jumlahnya sedikit,” ujar Suryo dalam gelaran Tax Gathering Kanwil Ditjen Pajak Jakarta Selatan I, Senin (6/6/2022).

Langkah menjadikan NIK sebagai NPWP, menurut Suryo, merupakan upaya untuk meningkatkan basis data perpajakan karena setiap orang memiliki NIK sejak lahir.

Namun, bukan berarti setiap orang akan dikenakan pajak.

Baca Juga: Juni 2022, Implementasi NIK Jadi NPWP Dimulai

Suryo menjelaskan bahwa setiap orang memiliki NIK akan tercatat data penghasilannya, sehingga ketika pendapatan tersebut sudah memenuhi kriteria untuk menjadi wajib pajak, orang tersebut baru mulai membayar pajak.

Pasalnya, kata dia, anak yang belum berpenghasilan maupun orang dewasa yang penghasilannya di bawah batas minimal tetap tidak dikenakan pajak.

“Memang semua orang harus membayar pajak saat sudah memenuhi ketentuan untuk membayar pajak. Kecuali dalam transaksi, dia membeli sesuatu ya dia kena, membayar pajak pertambahan nilai [PPN],” ujar Suryo.

Ditjen Pajak menyampaikan bahwa nantinya NIK semua orang secara otomatis akan menjadi NPWP, terutama bagi wajib pajak yang belum memiliki NPWP sebelumnya.

Adapun, akan terdapat perubahan secara bertahap bagi wajib pajak yang sudah memiliki NPWP.

Berita telah tayang di Bisnis.com berjudul Ditjen Pajak Yakin Pemilik NPWP Akan Meningkat saat Pakai NIK, Kok Bisa?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya