SOLOPOS.COM - Ilustrasi emas Antam. (Solopos.dok)

Solopos.com, SOLO — Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) Rabu (28/2/2024) cenderung naik tipis.

Dipnatau dari laman Logam Mulia, harga emas Antam termurah ukuran 0,5 gram dibanderol seharga Rp617.000 atau naik Rp1.000 dibandingkan dengan perdagangan kemarin Selasa (27/2/2024).

Promosi Sistem E-Katalog Terbaru LKPP Meluncur, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran

Kemudian, harga emas Antam berukuran 1 gram dibanderol Rp1.134.000, naik Rp2.000 dibandingkan dengan harga pada perdagangan kemarin. Sementara emas Antam berukuran 5 gram dipasarkan seharga Rp5.445.000 atau naik Rp10.000 dibandingkan harga perdagangan kemarin.

Selanjutnya, emas ukuran 10 gram dijual pada harga Rp10.835.000. Ukuran selanjutnya yang tersedia adalah emas 25 gram dengan harga Rp26.962.000. Sementara itu, emas berukuran 50 gram dapat ditebus seharga Rp53.845.000.

Untuk emas berukuran 100 gram hari ini ditawarkan seharga Rp107.612.000. Lalu, emas Antam berukuran 500 gram dijual seharga Rp537.320.000. Adapun, ukuran emas terbesar yang dijual oleh Antam sebesar 1.000 gram dan dibanderol seharga Rp1.074.600.000.

Sedangkan, harga jual kembali (buyback) emas Antam juga tercatat sebesar Rp1.026.000 per gram atau naik Rp2.000 dengan harga kemarin. Adapun, harga jual kembali ini belum mempertimbangkan pajak jika nominalnya lebih dari Rp10 juta.

Harga jual kembali (buyback) emas batangan juga naik Rp2.000 menjadi Rp1.026.000 per gram sama dibandingkan harga buyback pada Selasa (27/2/2024) senilai Rp1.024.000 per gram.

Transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Berikut harga emas batangan Antam pada Rabu:

– Harga emas 0,5 gram: 617.000
– Harga emas 1 gram: Rp1.134.000
– Harga emas 2 gram: Rp2.208.000
– Harga emas 3 gram: Rp3.287.000
– Harga emas 5 gram: Rp5.445.000
– Harga emas 10 gram: Rp10.835.000
– Harga emas 25 gram: Rp26.962.000
– Harga emas 50 gram: Rp53.845.000
– Harga emas 100 gram: Rp107.612.000
– Harga emas 250 gram: Rp268.765.000
– Harga emas 500 gram: Rp537.320.000
– Harga emas 1.000 gram: Rp1.074.600.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya