Bisnis
Kamis, 22 Desember 2022 - 08:56 WIB

Momen Nataru, KAI Commuter Tambah 6 Perjalanan KRL Jogja-Solo-Palur

Bayu Jatmiko Adi  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi KRL Solo-Jogja. (Solopos/dok)

Solopos.com, SOLO — KAI Commuter sebagai operator Commuterline atau KRL dan kereta api (KA) lokal di beberapa wilayah, siap menyukseskan agenda angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun ini.

Khusus di wilayah VI Yogyakarta, KAI Commuter menambah enam operasional pelayanan perjalanan commuterline Yogya-Solo-Palur.

Advertisement

Diketahui masa angkutan Nataru 2022-2023 ditetapkan mulai Kamis tanggal 22 Desember 2022 sampai dengan tanggal 8 Januari 2023. Sejumlah persiapan telah dilakukan KAI Commuter untuk mengantisipasi kemungkinan meningkatnya pengguna jasa di sejumlah stasiun. Baik dari segi operasional, sarana, dan fasilitas pelayanan pengguna.

Terkait hal itu, VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, menyampaikan KAI Commuter telah menambah operasional perjalanan commuterline. Untuk rute Yogya-Solo-Palur terdapat enam tambahan, dengan begitu total menjadi 30 perjalanan tiap harinya.

Advertisement

Terkait hal itu, VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba, menyampaikan KAI Commuter telah menambah operasional perjalanan commuterline. Untuk rute Yogya-Solo-Palur terdapat enam tambahan, dengan begitu total menjadi 30 perjalanan tiap harinya.

“Penambahan operasional mulai dari 19 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023 mendatang. Sedangkan untuk perjalanan KA Prambanan Ekspres (Prameks) Yogyakarta-Kutoarjo PP tetap mengoperasikan delapan perjalanan,” kata dia dalam rilis, Rabu (21/12/2022).

Baca Juga: Besok Penumpang KA Nataru Mulai Ramai di Solo, Begini Persiapan BTP Jabagteng

Advertisement

Dari segi pengamanan, KAI Commuter telah menyiagakan 200 orang petugas baik personel internal maupun keamanan dari TNI/Polri. Sedangkan untuk pelayanan di stasiun ada petugas Passenger Service (PS) yang dibantu oleh 13 orang Costumer Service Mobile (CSM) yang akan membantu dan mengarahkan para pengguna layanan kereta.

Sementara untuk pembelian tiket dapat dilakukan melalui transaksi non tunai, menggunakan uang elektronik seperti Kartu Multi Trip (KMT) atau kartu uang elektronik bank.

Sedangkan untuk pengguna KA Prameks, pemesanan tiket bisa dilakukan melalui aplikasi KAI Access mulai tujuh hari sebelum pemberangkatan. Atau bisa juga pembelian tiket pada hari keberangkatan menggunakan KMT atau kartu uang elektronik bank selama kuota tiap jadwal perjalannya masih tersedia.

Advertisement

Baca Juga: Berikut Syarat Terbaru Naik Kereta Api saat Libur Natal &  Tahun Baru

KAI Commuter mengimbau kepada masyarakat yang hendak bepergian menggunakan commuterline dan KA Lokal Prameks untuk mengutamakan keselamatan dan selalu ikuti arahan petugas. Pengguna yang membawa anak-anak, agar dapat dipastikan selalu dalam pengawasan dan penjagaan orang tua atau pendamping selama perjalanan.

Pelaku perjalanan juga diimbau untuk selalu merencanakan perjalanan dengan cermat. Untuk mendapatkan informasi tarif dan jadwal perjalanan commuterline dapat mengakses KRL Access.

Advertisement

Selain itu agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Untuk bantuan informasi dan up date perjalanan dapat menghubungi layanan 24 jam Contact Center 021-121 atau mengakses akun media sosial resmi @commuterline.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif