SOLOPOS.COM - Tersangka kasus penipuan investasi opsi biner Quotex Doni M. Taufik alias Doni Salmanan tiba di Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Bandung, Jawa Barat, Selasa (5/7/2022). (Antara/Raisan Al Farisi)

Solopos.com, SOLO – Kekayaan Doni Salmanan yang saat ini meringkuk di jeruji besi tampaknya tetap berlimpah.

Meskipun divonis bersalah dan dihukum empat tahun atas kasus penipuan, pria yang sering disebut crazy rich asal Bandung itu disebut tidak terbukti melakukan pencucian uang. Majelis hakim lantas mengembalikan seluruh aset mewahnya serta uang tunai Rp7,6 miliar.

Promosi Sistem E-Katalog Terbaru LKPP Meluncur, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran

Sebagaimana dikutip Solopos.com dari Antara, Sabtu (17/12/2022), vonis yang dibacakan Ketua Majelis hakim Pengadilan Negeri Bale Bandung, Achmad Satibi, hanyalah menghukum Doni Salmanan dengan empat tahun penjara serta denda Rp1 miliar.

Doni tidak diminta hakim dari kewajiban membayar restitusi kepada para korban penipuannya. Putusan hakim Pengadilan Negeri Bale Bandung Kelas 1A itu dijatuhkan pada Kamis (15/12/2022) lalu.

Menurut hakim, Doni tidak diwajibkan membayar ganti rugi kepada para korban, karena tidak terbukti bersalah sebagaimana dalam dakwaan kedua penuntut umum terkait Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

“Membebaskan terdakwa oleh karena itu dari dakwaan kedua tersebut,” kata hakim di PN Bale Bandung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Doni Salmanan Tetap Kaya, Dapat Pengembalian Aset Mewah dan Uang Rp7,6 M

Tak hanya itu, hakim juga mengembalikan beberapa aset mewah dan uang tunai senilai Rp7,6 miliar kepada Doni Salmanan.

Padahal dalam sidang tuntutan, jaksa menuntut hakim merampas barang bukti nomor 33 sampai 131 untuk dikembalikan kepada para korban secara proporsional.

Sebelumnya, jaksa penuntut umum menuntut Doni Salmanan dihukum 13 tahun dan hartanya dirampas untuk dikembalikan secara proporsional kepada para korban.

Sejumlah aset mewah yang dikembalikan kepada Doni Salmanan antara lain adalah sayu uni mobil Porsche 911 Carrera 4S, satu unit mobil Lamborghini Huracan Liberty Walk, dua unit mobil Honda CRV, satu unit mobil Toyota Fortuner GR, dan satu unit mobil BMW 840i Coupe M Tech.

Baca Juga: Doni Salmanan Divonis 4 Tahun Penjara Kasus Investasi Opsi Biner

Selain itu, Doni Salmanan juga akan menerima kembali dua sepeda motor Kawasaki, satu sepeda motor Ducati Superleggera, lima unit sepeda motor Yamaha Gear, satu unit sepeda motor KTM, satu sepeda motor BMW S1000, satu sepeda motor Yamaha Scorpio Modifikasi, dua sepeda motor Honda Beat, satu uni monitor merek MSI warna hitam, tiga unit CPU (Central Processing Unit) komputer warna hitam, satu unit laptop merek Apple MacBook Pro 14 inci warna silver, satu unit laptop merek Asus ROG G531G warna hitam, dan satu unit laptop merek Asus ROG warna hitam.

Sebelum tersangkut masalah binary option ilegal, Doni Salmanan dikenal sebagai influncer yang aktif membagikan cara investasi melalui aplikasi Binomo. Ia pun kerap membuat video seputar Binomo di media sosialnya.

Namun kini semua video tersebut telah dihapus. Tak hanya Binomo, Doni juga memiliki aplikasi trading bernama Quotex. Quotex merupakan situs trading milik Doni yang akan terhubung dengan grup King Salmanan. Doni mengklaim siapa saja yang mendaftar di Quotex akan secara langsung menjadi member VIP di grup King Salmanan.

Baca Juga: Eks Crazy Rich Doni Salmanan Dituntut 13 Tahun Penjara

Hingga pada Juli 2021 lalu, OJK mengatakan bahwa Quotex milik Doni adalah ilegal. Selang beberapa bulan, Quotex masuk ke dalam blacklist OJK. Meski sempat dituduh melakukan penipuan dari trading ilegal, Doni mengklaim sumber kekayaannya tak hanya dari situ. Ia mengaku terjun juga di dunia kripto dan mendirikan usaha di bawah nama Salmanan Grup.

Berikut beberapa sumber kekayaan Doni Salmanan yang membuatnya mendapat julukan Sultan Soreang atau Crazy Rich Bandung:

1. Trading

Doni mengaku dirinya mendapatkan uang dari hasil trading. Dalam sebuah kesempatan ia bercerita pernah meraup keuntungan sebanyak Rp28 juta dengan modal Rp500.000. Doni pun membuka trading dirinya sendiri bernama Quotex. Ia mengklaim siapa saja yang masuk ke Quotex secara otomatis akan menjadi member VIP Salaman Group.

2. Salmanan Group

Selain terjun di dunia investasi, kekayaan Doni Salmanan juga disebut dari usaha di bidang coffeeshop dan production house. Di Bandung, Doni mendirikan kedai kopi bernama Salmanan Coffee Shop. Doni juga terjun di dunia bisnis rokok elektronik.

3. Youtube

Selain itu, kekayaan Doni Salmanan juga mengalir dari dari Youtube. Doni memiliki dua kanal Youtube yakni Doni Salmanan dan King Salmanan. Kanal Youtube Donisalmananreal yang sering menunjukkan aksi Doni berbagi uang memiliki lebih dari 2 juta subscribers. Sementara akun King Salmanan yang telah memiliki 1 juta lebih subsribers saat ini tampak kosong alias tidak memiliki konten apapun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya