Bisnis
Jumat, 4 Agustus 2023 - 18:37 WIB

Imigrasi Solo Berikan 72.000 Pelayanan Keimigrasian selama Musim Haji 2023

Brand Content  /  Muh Khodiq Duhri  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mendaratnya jemaah haji kloter 99 pada Kamis (3/8/2023) pukul 18.20 WIB di Bandara Internasional Adi Sumarmo menandai berakhirnya pelayanan keimigrasian untuk jemaah haji dari Embarkasi Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah pada 2023 oleh Kantor Imigrasi Solo. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO – Mendaratnya jemaah haji kloter 99 pada Kamis (3/8/2023) pukul 18.20 WIB di Bandara Internasional Adi Sumarmo menandai berakhirnya pelayanan keimigrasian untuk jemaah haji dari Embarkasi Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah pada 2023 oleh Kantor Imigrasi Solo.

Selama periode 23 Mei-3 Agustus 2023, Kantor Imigrasi Solo telah memberikan pelayanan keimigrasian dengan jumlah perlintasan sebanyak 72.928. Rincian pelayanan tersebut meliputi 36.684 pelayanan saat pemberangkatan dan 36.244 pelayanan saat pemulangan jemaah haji.

Advertisement

Perbedaan jumlah pelayanan saat keberangkatan dan kedatangan timbul karena adanya jemaah yang meninggal dunia. Dikutip dari Kementerian Agama, jumlah jemaah dari Embarkasi Haji Donohudan yang meninggal mencapai 119 orang.

Pelayanan yang diberikan mencakup berbagai tahap proses, seperti peneraan cap keimigrasian di paspor, pemindaian paspor, hingga pemeriksaan keimigrasian untuk kru pesawat. Semua tahap tersebut telah dijalankan dengan optimal untuk memastikan kenyamanan dan kelancaran perjalanan jamaah haji dari dan menuju Indonesia.

“Seluruh pelayanan tersebut ditutup dengan kedatangan jemaah kloter 99 yang berasal dari berbagai wilayah di Jawa Tengah dengan jumlah 297 orang jemaah. Mereka mendarat dengan pesawat Garuda Indonesia bernomor penerbangan GA-6299 pada pukul 18.20 WIB,” jelas Kepala Kantor Imigrasi Solo, Winarko.

Advertisement

Perlu diketahui, untuk melayani 99 kloter tersebut, Winarko menyampaikan bahwa Kantor Imigrasi Solo membagi para pegawainya menjadi 6 unit A-F. Mereka bertugas dalam sif selama 24 jam di Embarkasi Asrama Haji Donohudan dan Bandara Internasional Adi Sumarmo. “Tahun ini karena kuota haji 100 persen plus ada beberapa kloter susulan maka setiap unit kami lengkapi dengan 10 orang personel di asrama haji dan 5 orang di bandara untuk memastikan pelayanan keimigrasian kepada 95 kloter berjalan lancar,” kata Winarko.

“Untuk petugas di bandara, mereka bertugas di Tempat Pemeriksaan Keimigrasian (TPI) dan memeriksa kru pesawat serta bertugas di apron mengawasi proses keluarnya jemaah haji dari dalam pesawat,” lanjutnya. “

Menutup wawancara, Winarko menyampaikan bahwa seluruh proses berlangsung tanpa kendala dan pelayanan dapat diberikan dengan lancar. “Kami berharap seluruh jemaah haji Embarkasi Solo menjadi haji yang mabrur.”

Advertisement

Kepala Kantor Imigrasi Solo juga menyampaikan jajarannnya akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang berkualitas dan profesional kepada masyarakat dalam penyelenggaraan ibadah haji Embarkasi di masa mendatang.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif