SOLOPOS.COM - Ilustrasi Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). (Dok/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA — Pergerakan Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (9/2/2023) dengan sejumlah rekomendasi saham pilihan dari sektor bank, konsumer, dan properti.

IHSG ditutup naik 0,07 persen atau 4,8 poin ke level 6.940 pada perdagangan Rabu (8/2/2023). Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak pada kisaran 6.912-6.961.

Promosi Kinerja Positif, Telkom Raup Pendapatan Konsolidasi Rp149,2 Triliun pada 2023

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya menyampaikan pergerakan IHSG saat ini terlihat memiliki potensi mengalami kenaikan terbatas di tengah rilis data perekonomian yang telah terlansir ditambah dengan rilis data kinerja emiten secara full year 2022.

“Hal ini belum terlihat disokong oleh capital inflow deras ke dalam pasar modal kita sehingga peluang adanya tekanan jangka pendek juga masih terlihat,” paparnya dalam publikasi riset seperti dilansir Bisnis.

Namun, momentum koreksi dapat terus dimanfaatkan untuk melakukan pembelian mengingat saat ini masih di awal tahun. Hari ini IHSG berpotensi bergerak dalam rentang 6.878 – 7.002. Rekomendasi saham pilihannya ialah UNVR, BBCA, BBRI, ICBP, HMSP, ASRI, PWON, TBIG, BSDE, SMRA.

Dalam riset berbeda, analis Samuel Sekuritas William Mamudi menyampaikan IHSG (6,940) breakout dari flip level 6,750. Doji-doji berkepanjangan saat ini menunjukkan konsolidasi di bawah resisten 6,950.

Untuk hari ini Analis Teknikal menyukai saham INDF, UNVR, KLBF dengan rating trading buy, AKRA dengan rating trading sell.

Sebelumnya, IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (8/2/2023) sore ditutup menguat seiring dengan penguatan data indeks kepercayaan konsumen di dalam negeri.

IHSG ditutup menguat 4,82 poin atau 0,07 persen ke posisi 6.940,1. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 2,34 poin atau 0,24 persen ke posisi 958,9.

“Penguatan indeks hari ini kemungkinan sentimen dari rilis data indeks kepercayaan konsumen yang meningkat ke level 123, dari sebelumnya 119,9 atau berada di atas forecast 120.” ujar Analis Kiwoom Sekuritas Sukarno Al Atas kepada Antara di Jakarta, Rabu.

Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Januari 2023 naik menjadi 123, dari sebelumnya di angka 119,9 pada Desember 2022, yang menandakan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi Indonesia meningkat.

Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono menyebut menguatnya keyakinan konsumen didorong oleh Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) yang tercatat meningkat pada seluruh komponen pembentuk, terutama Indeks Ekspektasi Kegiatan Usaha dan Indeks Ekspektasi Ketersediaan Lapangan Kerja.

Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) tercatat sebesar 133,9, atau lebih tinggi dari 127,3 pada bulan sebelumnya.

Saham-saham yang mengalami penguatan terbesar yaitu ZATA, AHAP, HALO, LAJU, dan BCAP. Sedangkan saham-saham yang mengalami pelemahan terbesar yakni NAYZ, ISAP, BSBK, FWCT, dan SSIA.

Frekuensi perdagangan saham tercatat sebanyak 1.269.126 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 22,31 miliar lembar saham senilai Rp8,70 triliun. Sebanyak 239 saham naik, 280 saham menurun, dan 208 tidak bergerak nilainya.

Bursa saham regional Asia Rabu sore antara lain indeks Nikkei turun 79,00 poin atau 0,29 persen ke 27.606,5, indeks Hang Seng melemah 15,18 poin atau 0,07 persen ke 21.283,5, indeks Shanghai turun 15,98 poin atau 0,49 persen ke 3.232,1, dan indeks Strait Times menguat 4,08 poin atau 0,12 persen ke 3.384,9.

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Solopos.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya