Bisnis
Selasa, 24 Mei 2022 - 16:53 WIB

Fakta! Pria di Jawa Tengah Lebih Boros Daripada Wanitanya

Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pria dan wanita dalam mengelola keuangan. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Data Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah (Jateng) mengkukap fakta pria lebih boros daripada wanita.

Berdasarkan data Pengeluaran per Kapita yang Disesuaikan (PPP) Menurut Jenis Kelamin 2021 yang ditilik di laman BPS Jateng, Selasa (24/5/2022), rata-rata pria mengeluarkan uang lebih banyak dalam setahun ketimbang wanita.

Advertisement

Pada 2021 lalu, rata-rata kaum Adam di Jateng menggelontorkan uang senilai Rp15,25 juta dalam setahun. Sedangkan kaum Hawa di Jateng rata-rata hanya merogoh kantong sekitar Rp9,8 juta dalam setahun.

Sementara itu, daerah yang masyarakatnya memiliki pengeluaran paling banyak di Jateng adalah Kota Salatiga. Di kota tersebut, pria juga lebih boros daripada wanita.

Baca Juga: Orang Salatiga Paling Boros Se-Jateng, Demen Belanja?

Advertisement

Rata-rata pria di Salatiga mengeluarkan uang Rp19,6 juta per tahun, sedangkan wanita hanya menggelontorkan uang sekitar Rp15,3 jutua dalam setahun.

Data BPS Jateng menyebut pria paling hemat pengeluarannya ada di Kabupaten Banjarngara. Mereka rata-rata cukup mengeluarkan uang Rp10,6 juta dalam setahun.

Baca Juga: Pengangguran di Jateng Capai 1,19 Juta Orang, Terbanyak di Daerah Ini

Advertisement

Di sisi lain, wanita di Kabupaten Blora adalah yang paling hemat. Pengeluaran mereka rata-rata ada di kisaran Rp5,9 juta dalam setahun.

Berikut data lengkap Pengeluaran per Kapita yang Disesuaikan (PPP) Menurut Jenis Kelamin 2021 di Jateng:

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif