SOLOPOS.COM - Ilustrasi kursi di kereta api. (Istimewa/KAI).

Solopos.com, SOLO — PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI disebutkan tengah melakukan modifikasi kursi tegak pada Kereta Api ekonomi non-subsidinya menjadi baru. Kursi kereta ekonomi yang baru ini disebutkan dapat direbahkan dan disesuaikan sandarannya.

Dalam unggahan akun twitter @txttransportasi yang diakses, Kamis (25/5/2023), modifikasi kursi tersebut diujicobakan untuk pertama kalinya pada sebuah unit kereta ekonomi non-subsidi berisi 80 penumpang.

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Modifikasi yang dilakukan di antaranya mengubah kursi tegak berhadapan menjadi kursi baru yang dapat direbahkan. Selain itu, kursi baru tersebut dapat disesuaikan sandarannya sesuai dengan lekukan badan penumpang.

Modifikasi kursi pada kereta kelas ekonomi non-subsidi yang baru ini akan mengurangi kapasitas tempat duduk kereta dari yang sebelumnya 80 penumpang menjadi 72 penumpang.

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI, Didiek Hartantyo, mengatakan alasan KAI mengganti kursi lama di kereta api  kelas ekonomi menjadi kursi baru.

Modifikasi kursi kereta ekonomi jadi baru itu bertujuan meningkatkan kualitas layanan seiring dengan meningkatnya taraf hidup dan daya beli masyarakat.

Dia menyatakan KAI akan bertransformasi menjadi transportasi yang lebih manusiawi dan berkelanjutan. Seiring dengan adanya upaya perbaikan fasilitas, KAI pun mengkaji penyesuaian tarif kereta api.

“Perombakan kursi, kami targetkan tahun ini. Untuk tarifnya nanti disesuaikan lah. [Termasuk] toilet-toilet juga akan diperbaiki sehingga para penumpang akan semakin nyaman,” kata Didiek kepada media di Sarinah, Kamis (25/3/2023) seperti dilansir Bisnis.

“Di luar itu, kami juga akan memperluas untuk menerapkan deteksi face recognition sehingga penumpang bisa membeli tiket lewat aplikasi, cukup hanya memperlihatkan wajah,” imbuhnya.

KA Ekonomi

Dilansir dari situs resmi kai.id, Kereta Api Kelas Ekonomi  merupakan kelas yang paling ekonomis dari semua kelas di kereta api. Kereta api kelas ekonomi memiliki 80 hingga 106 kursi dalam satu kereta, dan merupakan kelas dengan kursi paling banyak.

Saat ini, kondisi kelas kereta satu ini banyak mengalami perubahan mulai dari adanya AC hingga stop kontak. Sama seperti yang lain, Kelas ini juga memiliki rak bagasi untuk menaruh barang-barang dan toilet yang bersih.

Ada beberapa tipe kereta ekonomi, yakni tipe ekonomi dengan kapasitas 106 kursi, ekonomi dengan kapasitas 80 kursi, dan kapasitas 64 kursi yang khusus diprioritaskan untuk difabel, lansia, dan pelanggan berkebutuhan khusus.

Rangkaian ekonomi yang terbaru adalah ekonomi new image, dan ekonomi premium. Mengenai kursi kereta api ekonomi memang sedikit tegak sebelum akan dimodifikasi menjadi baru ini.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Selamat Tinggal Kereta Api Kursi Tegak! KAI Rombak KA Ekonomi?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya