SOLOPOS.COM - Ilustrasi iPhone SE 4. (GSM Arena)

Solopos.com, SOLO — Handphone menjadi kebutuhan manusia untuk komunikasi serta memperoleh informasi. Saat ini, pembelian handphone seken, khususnya Iphone seken banyak diminati masyarakat karena dirasa lebih murah. Selain murah, berikut beragam alasan orang membeli Iphone seken.

Salah satunya dilakukan oleh warga Klaten, Putri Maharani, ia memilih mengganti handphone lawasnya dengan membeli Iphone 11 seken pada Mei 2022 lalu. Sebelumya, ia memakai jenis handphone Android selama kurang lebih lima tahun. Putri mengaku terpaksa membeli ponsel karena layar handphone lamanya yang pecah. Iphone 11 sendiri rilis pada 2019, produksi yang baru beberapa tahun diluncurkan membuat Putri memilih seri ini.

Promosi Telkom Apresiasi Wahyu, Warrior Telkom Akses yang Viral karena Bantu Petani

Ia memutuskan membeli Iphone 11 seken karena mengikuti tren pasar. Alasan utama ia memilih Iphone dibandingkan jenis lainnya adalah fitur kamera. Fitur kamera pada Iphone ia rasa lebih cerah dan stabil. Ia sendiri memilih Iphone 11 seken, karena menyesuaikan budget miliknya yakni Rp5,3 juta.

Putri mengaku membeli Iphone seken internasional. Ini berarti Iphone bekas yang ia beli berasal dari luar negeri. Iphone itu diedarkan di Indonesia namun tidak melalui distributor resmi.

Walau IMEI handphone miliknya tidak terdaftar, ia merasa tidak masalah dengan hal ini. Sebab, handphone itu masih bisa dipakai dengan nyaman.

Dalam memilih handphone seken, ia mempercayakan pada sales toko untuk memilih produk agar tidak catat. Sebab, ia sendiri tidak terlalu mengerti spesifikasi yang harus dimiliki dari handphone.

Pemakai Iphone lainnya, Aprilia Santi, mengaku juga bermigrasi dari Android ke Iphone karena mengikuti tren. Rata-rata teman kuliahnya memakai Iphone, jadi ia memutuskan untuk membeli Iphone 8 seken di salah satu marketplace pada Maret 2021.

Karena membeli secara online, ia harus komunikatif dengan seller dan memiliki pengetahuan yang cukup mengenai ponsel yang akan ia beli. Aprilia memilih riset di Youtube dengan menonton video di channel khusus gadget.

“Yang harus dipastikan memang, battery health, berapa storage [penyimpanan] yang dibutuhkan, sama kalau Iphone seri 8 ke atas perlu dicek fitur true tone, memastikan apakah layarnya pernah diganti atau tidak,” ujar dia pada Senin (14/2/2023).

Aprilia memastikan hal-hal tersebut dengan cara chatting dengan seller marketplace tersebut untuk menunjukkan bukti melalui foto atau video. Akhirnya ia, yakin dan membeli Iphone seken internasional dengan harga Rp3,3 juta. Ia memilih membeli secara online karena cenderung lebih murah.

Hampir dua tahun, ia memakai Iphone 8 seken ini. Ia mengaku cukup bermasalah dengan daya tahan baterai handphone, namun ia menyiasati hal tersebut dengan membawa powerbank. Aprilia mengaku lebih menyukai menggunakan Iphone dibandingkan Android karena tampilan layout desain lebih sederhana dan tidak ada iklan.

Penuturan berbeda dikatakan oleh pria asal Yogyakarta, Firman Adhi. Ia membutuhan Iphone untuk memgembangkan game agar lebih multiplatform. Saat ini ia masih menggunakan Android. Ia mengaku memilih untuk menabung terlebih dahulu untuk membeli Iphone baru resmi iBox.

“Kalau sudah pake MacOs, mau develop game di Android juga bisa, enggak sebaliknya. Kalau di Android enggak bisa develop di MacOs. Nunggu beli yang resmi, pengin yang baru, biar terjamin aja keamanannya, contohnya garansi,” ujar Firman.

Streamer TikTokShop, Chandra Wijaya, salah satu pengguna handphone dari Android ke Iphone. Sebagai conten creator, ia memutuskan memakai Iphone untuk mendukung konten miliknya. Misalnya, ketika membuat Instagram Story atau streaming, video yang diunggahnya tidak akan pecah atau blur seperti halnya di Android.

Ia memutuskan membeli Iphone 13 Pro Max baru resmi iBox, setelah hampir setahun menabung dari hasil konten miliknya. Chandra membelinya di marketplace dengan memilih toko official sehingga tidak takut ditipu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya