Bisnis
Senin, 7 Desember 2020 - 10:38 WIB

Beri Kemudahan Kepemilikan Rumah, REI Soloraya: Cukup Bayar DP 1 Persen

Farida Trisnaningtyas  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengunjung mencari informasi di stan Bank BTN pada pameran Indonesia Properti Expo (IPEX) 2020 di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (15/2/2020). (Bisnis-Himawan L. Nugraha)

Solopos.com, SOLO — Kabar baik bagi Anda yang belum memiliki rumah pribadi. Kini ada kemudahan yang ditawarkan Real Estate Indonesia (REI) Soloraya. Anda bisa memiliki rumah lebih mudah dengan hanya membayar uang muka atau down payment (DP) sebesar 1% untuk KPR rumah komersial atau nonsubsidi.

Kemudahan ini setelah adanya kerja sama antara REI Soloraya dengan BTN Syariah Cabang Solo. Kerja sama ini meliputi pengurusan administratif hingga pembiayaan kredit pemilikan rumah (KPR) bagi masyarakat.

Advertisement

Ketua REI Soloraya, Maharani, mengatakan kerja sama dengan BTN Syariah ini diteken untuk memperluas jaringan demi mendapatkan kemudahan layanan pembiayaan perbankan. “REI Soloraya bersinergi dengan BTN Syariah Cabang Solo. Hal ini dituangkan dalam nota kesepahaman dan memuat beberapa hal penting,” ujar dia, dalam rilis yang diterima Solopos.com, Minggu (6/12/2020).

Semen Gresik Pasok 80.000 Ton Bahan Baku Semen untuk Proyek Tol KLBM Jawa Timur

Maharani menjelaskan sinergi ini memuat sejumlah hal, antara lain uang muka atau down payment (DP) 1%. Hal ini dengan catatan pembayaran payroll (gaji) konsumen dari perusahaan melalui BTN Syariah.

Advertisement

Selain itu, BTN Syariah juga akan mempercepat proses akad KPR yang diajukan konsumen dan pengembang anggota REI, paling lama satu pekan.

Pemutihan Iuran

Di sisi lain, REI akan melakukan pemutihan pembayaran iuran bagi anggotanya. Dengan demikian, anggota REI yang sebelumnya pasif bisa diharapkan aktif kembali. Selain itu, anggota REI juga memeroleh kemudahan misalnya dalam hal perizinan, akses ke perbankan, dan lainnya.

Asosiasi Bank Syariah Indonesia Bekali Bisnis Online Pelaku UMKM

Advertisement

Sebelumnya, REI telah meneken kerja sama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan PLN. Menurutnya, penandatanganan perjanjian dengan BPN tersebut demi memudahkan pelayanan dalam wadah satu pintu dengan REI Soloraya.

Sementara itu, Kepala BTN Syariah Cabang Solo, Arif Hartono, menambahkan kerja sama ini untuk menyederhanakan dan memudahkan pelayanan bagi para pengembang anggota REI.

“Ini mulai dari hilir sampai ke hulu, yakni pembiayaan, operasional, hingga pembayaran. Selain kemudahan pelayanan, kami juga akan memberi pelatihan bagi para pengembang,” jelas dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif