SOLOPOS.COM - Ilustrasi pedagang sembako. (Solopos/Dok)

Solopos.com, SOLO — Harga sejumlah komoditas pangan cenderung stabil bahkan turun hingga Senin (3/6/2024). Beberapa komoditas yang turun harga di antaranya daging ayam, telur ayam, bawang merah dan bawang putih.

Berdasarkan informasi harga yang diunggah di https://www.bi.go.id/hargapangan, terlihat harga sejumlah komoditas pangan cenderung stabil. Misalnya untuk beras, rata-rata harga beras dari semua jenis atau kualitas, di Solo pada Senin (3/6/2024) sekitar Rp15.200/kg. Harga terendah beras sekitar Rp13.250/kg dan harga tertinggi sekitar Rp17.400/kg. Harga tersebut sudah bertahan sejak Jumat (24/5/2024).

Promosi Jelang HUT ke-59, Telkom Gelar Customer Gathering hingga Beri Bantuan ke UMKM

Untuk daging ayam ras, rata-rata per Senin sekitar Rp35.000/kg. Harga itu turun dibandingkan hari-hari sebelumnya. Sebab pada 27 Mei lalu harga daging ayam ras di Solo sekitar Rp38.000/kg. Kemudian sejak saat ini harganya berangsur turun.
Sedankan harga daging sapi masih stabil di harga Rp145.000/kg untuk kualitas 1 dan Rp135.000/kg untuk kuakitas 2.

Telur ayam ras juga mengalami penurunan. Sejak 29 Mei, harga telur ayam ras sekitar Rp27.250/kg atau turun sekitar Rp250/kg dari hari sebelumnya. Kemudian berangsur turun, hingga pada Senin (3/6/2024) sekitar Rp26.250/kg.

Harga bawang merah di Solo juga menunjukkan penurunan. Pada 29 Mei masih sekitar Rp26.250/kg, kemudian turun menjadi Rp45.500 di hari berikutnya. Pada Senin harga komoditas tersebut menjadi sekitar Rp41.250/kg. Untuk harga bawamg putih kating juga sedit turun, yakni sekitar Rp500/kg sejak 28 Mei yang masih sekitar Rp40.750/kg.
Sedangkan minyak goreng dan gula pasir relatif stabil. Minyak goreng rata-rata ada di harga Rp18.400/liter, kemudian gula pasir rata-rata di harga Rp18.200/kg.

Bergerakan harga yang menunjukkan fluktuasi saat ini yakni jenis cabai. Cabai merah, pada 27 Mei rata-rata sempat di harga Rp37.500/kg. Kemudian pada 30 Mei menjadi Rp44.500/kg dan pada Senin menjadi Rp44.250/kg. Untuk cabai rawit pada 27 Mei rata-rata sekitar Rp20.400/kg, pada 30 Mei sekitar Rp20.650/kg, pada 31 Mei sekitar Rp19.900/kg dan pada Senin sekitar Rp22.000/kg.

Salah satu pedagang di Pasar Nusukan, Didik, mengatakan untuk harga telur ayam ras pada Senin sekitar Rp26.500/kg, bawang merah Rp40.000/kg, bawang putih Rp39.000/kg, gula pasir Rp17.500/kg dan minyak sekitar Rp16.500/liter. Kondisi harga tersebut rata-rata mengalami penurunan dibandingkan hari-hari sebelumnya. “Rata-rata turun, kalau gula stabil,” kata dia, Senin.

Sementara itu berdasarkan Berita Resmi Statistik BPS Solo, pada Mei 2024 terjadi inflasi year on year (y-on-y) Kota Solo sebesar 2,94%. Perkembangan harga berbagai komoditas pada Mei 2024 secara y-on-y menunjukkan adanya kenaikan.

Berdasarkan hasil pemantauan BPS Kota Solo, pada Mei 2024 terjadi inflasi y-on-y sebesar 2,94%, atau terjadi kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 103,67 pada Mei 2023 menjadi 106,72 pada Mei 2024.

Sedangkan Tingkat deflasi month to month (m-to-m) Kota Solo Mei 2024 sebesar 0,19% dan tingkat inflasi year to date (y-to-d) Mei 2024 sebesar 1,17%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya