Bisnis
Rabu, 18 Januari 2023 - 19:45 WIB

Bakal Berasa di Shanghai, Imlek di Sunan Hotel Solo Ada Barongsai-Fortune Teller

Bc  /  Danang Nur Ihsan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Perayaan Imlek di The Sunan Hotel Solo. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — The Sunan Hotel Solo kembali menyiapkan sebuah acara istimewa untuk menyambut pergantian tahun baru China atau Imlek 2574.

Serangkaian acara dipersiapkan meliputi jamuan makan malam berikut ritual santap Yu Sheng, Fortune Teller by Sister Luna, Barongsai & Liong Show by Naga Angin Lereng Merbabu, dan Mandarin Live Song by Onni & Friends.

Advertisement

Jamuan makan malam secara prasmanan ini ditawarkan dengan harga Rp299.999/orang. “A Night In Shanghai-Chinese New Year Buffet Dinner” akan digelar di Ballroom The Sunan Hotel Solo pada Sabtu (21/1/2023) mulai pukul 18.00 WIB.

Sebagai hidangan Imlek akan tersaji menu all u can eat atau AYCE mulai dari hidangan pembuka sampai penutup. Hidangan pembuka tersedia hidangan khas Imlek yu sheng, jiaozi, egg century dan chinese chicken apple salad.

Untuk supnya tersedia miso salmon soup yaitu soup miso dengan menggunakan bahan ikan salmon segar.

Advertisement

Untuk hidangan utama tersedia pilihan menu steamed grouper with ginger and leek in Chinese style (ikan kerapu yang diolah dengan rempah-rempah khas masakan chinese menggunakan jahe dan bawang ).

Ikan merupakan menu Imlek yang harus tersaji, di mana menikmati santap ikan di hari Imlek dipercaya bisa melipatgandakan harta dan hoki di tahun yang baru.

Untuk hidangan utama lainnya tersedia stir fry beef black pepper sauce, prawn sechuan sauce, siu mie (mie panjang umur), chicken manchurian, deep fried sea bass in sweet and sour sauce (ikan baramundi atau kakap putih diolah dengan saus asam manis). Kemudian deep fried green bean with grounded meat dan Chinese seafood fried rice.

Advertisement

Tersedia juga pilihan menu live cooking yaitu peking duck, berbagai pilihan dimsum, udang cabe garam, kwetiau siram seafood ala chinese. Untuk membangkitkan nostaliga para tamu juga dapat menikmati minuman tradisional tahok dan hidangan penutup seperti kue ranjang, kue moci, kue mangkok, kue moho, kue lapis, onde-onde, aneka buah dan cake.

Selain jamuan makan malam pengunjung juga dapat menikmati ritual Yu Sheng yang merupakan hidangan yang populer berupa salad yang dihidangkan dengan ikan mentah, kacang tanah dan wijen.

Selain kelezatan hidangan khas Imlek dan berbagai hiburan, tersedia juga angpao tree dan doorprize menarik. Keseluruhan acara akan dipandu oleh MC Widya Rosena & Aria Manifesto. Bagi yang berminat bisa reservasi melalui The Sunan Hotel Solo (0271 ) – 731312 atau via WA 0811 3981 0888.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif