Bisnis
Sabtu, 12 Agustus 2023 - 06:13 WIB

Ayo Dolan! Yuk, Berburu Oleh-oleh Khas Masjid Sheikh Zayed Solo di 2 Pasar Ini

Brand Content  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Produk UMKM tas anyaman mendong bergambar Masjid Sheikh Zayed Solo dipajang di etalase Pasar Ngemplak. Tas itu menjadi salah satu oleh-oleh khas bagi wisatawan yang berkunjung ke masjid ikon Kota Solo tersebut. (Solopos/Sri Sumi Handayani)

Solopos.com, SOLO — Anda sudah berkunjung ke Masjid Sheikh Zayed Solo? Nah, kurang lengkap kalau sudah berkunjung ke masjid yang menjadi ikon sekaligus destinasi wisata religi di Kota Solo tetapi tidak membawa oleh-oleh khasnya saat pulang.

Kaget kan, ada oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed Solo? Anda bisa membawa pulang aneka kuliner, kerajinan tangan miniatur Masjid Sheikh Zayed, tas anyaman mendong bergambar Masjid Sheikh Zayed, fesyen dan pernak-pernik lurik maupun batik, kerudung lukis, aksesori, sajadah, dan lainnya.

Advertisement

Semuanya merupakan produk UMKM Solo dan sudah terdaftar, terjamin secara kualitas maupun mutu.

Anda bisa mendapatkan semua oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed di dua pasar tradisional, yakni Pasar Ngudi Rejeki Gilingan dan Pasar Ngemplak Solo. Pemkot Solo menyulap kedua pasar tersebut menjadi pusat oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed Solo.

Advertisement

Anda bisa mendapatkan semua oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed di dua pasar tradisional, yakni Pasar Ngudi Rejeki Gilingan dan Pasar Ngemplak Solo. Pemkot Solo menyulap kedua pasar tersebut menjadi pusat oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed Solo.

Sasarannya wisatawan maupun masyarakat lokal yang ingin berburu pernak-pernik khas Masjid Sheikh Zayed Solo.

Lokasi Pasar Ngudi Rejeki Gilingan dan Pasar Ngemplak tidak jauh dari Masjid Sheikh Zayed Solo. Kedua pasar berada di dekat perempatan jalan dan masing-masing hanya berjarak 350 meter dari masjid.

Advertisement

Anda harus berjalan masuk ke dalam pasar agar bisa melihat produk UMKM Solo yang menjadi oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed. Semua produk sudah ditata rapi dan dipasang label harga.


Pengunjung menjajal kacamata yang dipajang di salah satu etalase produk UMKM oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed di Pasar Ngudi Rejeki Gilingan, Solo, Minggu (6/8/2023). (Solopos/Sri Sumi Handayani)

Salah satu pedagang makanan oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed di Pasar Ngemplak Solo, Revi, menuturkan pengunjung Masjid Sheikh Zayed Solo bisa memilih aneka oleh-oleh sesuai kegemaran masing-masing.

Harganya berkisar Rp10.000 hingga Rp52.000 untuk kuliner. Pakaian mulai dari Rp70.000 hingga Rp400.000, tas anyaman mendong mulai dari Rp85.000-Rp170.000, pakaian lurik mulai Rp100.000-an, dan lainnya.

Advertisement

“Biasanya pengunjung ramai pada Jumat, Sabtu, Minggu atau saat hari libur. Kami buka mulai jam 07.00 WIB hingga 18.00 WIB. Kami juga menjual produk UMKM oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed ini secara online di Instagram. Semua produk UMKM yang terdaftar, sudah lama berjualan, dan kualitas terjamin,” tutur lelaki yang mengaku pemilik merek kuliner Pia Nyah Solo saat berbincang dengan Solopos.com, Minggu (6/8/2023).

Selain Pia Nyah Solo, wisatawan bisa juga membawa pulang Solo Egg Rolls Abon. Revi juga menunjukkan produk lain oleh-oleh khas Masjid Sheikh Zayed di Pasar Ngemplak Solo, seperti batik Nasrafa, Larek Jejeg, produk wayang dari Sanggar Wayang Gogon, Lentho Solo, dan lainnya.

Bergeser ke Pasar Ngudi Rejeki Gilingan Solo, pengunjung akan dimanjakan aneka produk fesyen dan aksesori khas Masjid Sheikh Zayed Solo. Ada daster, batik lurik, ikat pinggang lurik, blangkon khas Solo, sajadah travel, tasbih, kopiah, gantungan kunci, gelang, dan lain-lain.

Advertisement

Pakaian batik lurik berkisar Rp100.000-an, daster Rp35.000, kaus Rp45.000 (harga obral), aneka snack mulai Rp10.000-an, gantungan kunci Rp8.000-an. Semua oleh-oleh khas Solo yang dijajakan di kedua pasar itu telah melewati proses kurasi. Jadi, kualitas produk sudah terjamin.

Kapan nih, mau berkunjung ke Masjid Sheikh Zayed Solo lalu borong oleh-oleh khas masjid yang menjadi ikon Solo itu di Pasar Ngudi Rejeki Gilingan dan Pasar Ngemplak Solo?

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif