SOLOPOS.COM - Mesin ATM/aplustoper

Solopos.com, SOLO – Anjungan Tunai Mandiri atau biasa dikenal dengan ATM merupakan fasilitas bank untuk melayani keperluan nasabah bertransaksi sehari-hari tanpa perlu datang ke kantor bank.

Melalui ATM nasabah bank dapat dengan mudah melakukan tarik tunai, setor tunai, transfer, ataupun kebutuhan lainnya. Kelebihan lain adalah mesin ATM yang bisa digunakan setiap waktu selama 24jam.

Promosi Telkom dan Scala Jepang Dorong Inovasi Pertanian demi Keberlanjutan Pangan

Pada umumnya ATM hanya memberikan fasilitas tarik tunai berupa uang pecahan Rp100.000 dan Rp50.000. Tetapi akhir-akhir ini ramai diperbincangkan adanya ATM yang bisa melayani tarik tunai pecahan senilai Rp20.000.

Baca Juga: Transaksi ATM saat libur Lebaran naik 5%-10%

Banyak yang mengatakan hal tersebut cukup praktis, karena bisa mengambil uang dengan jumlah minimum sesuai kebutuhan.

Lokasi ATM penyedia uang pecahan Rp20.000 ini tersedia di beberapa kota besar. Namun tampaknya Anda akan kesulitan untuk menemukan ATM yang menyediakan uang pecahan Rp20.000 di Kota Solo.

Dilansir dari beberapa sumber ATM yang menyedikan pecahan Rp20.000 bisa ditemukan di sejumlah kota lain.

Untuk Bank BNI lokasi ATM yang menyediakan uang pecahan Rp20.000 ini hanya tersedia di kawasan Jakarta Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Selain itu juga ada di Kota Jogja, beberapa kota di Jawa Barat dan Jawa Timur, serta daerah luar jawa seperti Medan serta Manado.

Baca Juga: Tak Cerdas saat Transaksi di Era Digital, Siap-Siap Merugi!

Sedangkan untuk Bank Mandiri lokasi ATM penyedian pecahan Rp20.000 yang disediakan hanya ada sedikit, bahkan hanya beberapa lokasi di Jakarta.

Sedangkan Bank BCA juga menyediakan mesin ATM penyedia pecahan Rp20.000 namun dengan jumlah sangat terbatas.

ATM penyedia pecahan Rp20.000 tampaknya mulai jarang ditemukan karena mungkin jumlah nasabah yang menggunakan penarikan pecahan ini semakin sedikit.

Ditambah lagi dengan masifnya transaksi digital, keberadaan ATM penyedia pecahan Rp20.000 tampaknya semakin tidak dibutuhkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya