Bisnis
Rabu, 3 Maret 2021 - 11:50 WIB

Anak Usia 5 Tahun ke Atas Boleh ke Mal di Solo, SGM Perketat Prokes

Farida Trisnaningtyas  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas kebersihan memakai rompi protokol kesehatan (prokes) yang dilengkapi dengan kalimat imbauan selalu ingat dengan 5M saat membersihkan lantai foodcourt di Solo Grand Mall (SGM), Solo, Selasa (2/3/2021). (Nicolous Irawan/Solopos)

Solopos.com, SOLO—Solo Grand Mall (SGM) memperketat protokol kesehatan menyusul adanya pelonggaran anak usia 5 tahun ke atas diperbolehkan masuk mal.

Pengetatan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 ini dilakukan dengan cara menyosialisasikan 5 M, yakni mencuci tangan, menjauhi kerumunan, menjaga jarak, menggunakan masker, dan mengurangi mobilitas.

Advertisement

Baca Juga: Terobosan Untuk Keberlanjutan Perikanan Budidaya, KKP Lakukan Ini

General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno, mengatakan sosialisasi ini dilakukan dengan cara para petugas cleaning service yang berada di lantai III Food Court menggunakan rompi bertuliskan 5M. Hal ini mulai dilakukan pada Selasa (2/3/2021).

Petugas Mengingatkan

“Kami meluncurkan gerakan sosialisasi 5 M di lantai III Food Court karena lokasi ini memang paling ramai di SGM. Kami berharap masyarakat bisa menggunakan maskernya kembali setelah makan. Banyak masyarakat yang tidak menggunakan maskernya lagi. Misalnya, setelah makan kemudian ngobrol dengan teman, masker tidak langsung dipakai,” kata dia, kepada Solopos.com, Selasa.

Advertisement

Baca Juga: Wow, Rival Bhayangkara Solo FC Ini Borong 8 Pemain Bintang

Bambang menambahkan secara berkala atau ketika kondisi mal dalam keadaan ramai, petugas yang ada di lantai III akan mengingatkan pengunjung untuk menerapkan 5M. Pihaknya berharap melalui sosialisasi 5 M ini, masyarakat bisa lebih sadar untuk menjaga diri sendiri dan juga menjaga orang lain di era kenormalan baru ini.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif