SOLOPOS.COM - Buka puasa di The Royal Surakarta Heritage. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — The Royal Surakarta Heritage meluncurkan paket buka puasa untuk Ramadan dengan mengusung tema makanan Timur Tengah bersama anak Yatim Dhuafa Bina Umat.

Keluarga besar The Royal Surakarta Heritage beserta tamu undangan menikmati kekhidmatan berbuka puasa bersama Panti Asuhan Yatim Dhuafa Bina Umat.

Promosi Sistem E-Katalog Terbaru LKPP Meluncur, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran

Acara buka bersama berlangsung mulai pukul 17.30 WIB hingga selesai. Rangkaian acara terbilang sangat sederhana dan hangat.

Tepat saat azan Magrib berkumandang, anak-anak dari Panti Asuhan Yatim Dhuafa Bina Umat langsung menyantap aneka ragam takjil yang sudah dihidangkan seperti jenang solo, es campur, manisan, buah-buahan, aneka kue, rujak dan masih banyak lagi.

Ada juga anak-anak yang langsung mengambil makanan hidangan utamanya yaitu sajian makanan khas Timur Tengah seperti Potato O Brain, Vegetable Bayaldi, Chicken Masala, Fish Chili Relish dan Ratatouille.

“Jika kita mampu bersyukur dengan hal yang sederhana, maka nikmatnya akan ditambah,” sebagaimana tertulis dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Sabtu (25/3/2023).

The Royal Surakarta Heritage menggelar buka puasa bersama anak yatim dan dhuafa sebagai bentuk syukur sekaligus berbagi dengan sesama. The Royal Surakarta Heritage mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa 1444 H bagi seluruh umat Islam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya